Andi Ruskati Kukuhkan Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerindra Kabupaten Mamasa

Mamasa690 views
banner 728x90

Terbitsulbar.com MAMASA – Pelantikan dan pengukuhan dewan pimpinan cabang Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) kabupaten Mamasa, berlangsung disalah satu hotel di Mamasa Rabu 09 Februari 2020.

Dihadiri oleh Wakil Bupati Mamasa Martinus Tiranda, Ketua DPD Gerindra Sulawesi Barat Hj Andi Ruskati, Ketua Gerindra Muda Sulawesi Barat Khalil Qibran, Kasupsi Kejaksaan Negeri Mamasa Geral,Asisten Tiga Kabupaten Mamasa Yesaya Albert, Sekertaris Kesbangpol Mamasa Hendrik, Serta Kader-kader Partai Gerindra Kabupaten Mamasa.

Susunan pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Mamasa.Ketua Drs Benyamin YD, Wakil Ketua Junaedi,Saelan S Tangnga,Patiama F Parrang,Sondok,Helmi Patrisia,Suwitno,dan Ardeny Arruan Langi.

Sekretaris Hapri Nelpan,Wakil Sekretaris Aprianto,Antoneta,Yopi Tandibamba,Markus P Makdika,Harisa,Ridwan,Anike Langi Bamba.

Bendahara Pampang Tiku,Wakil Bendahara Lola’, Paulus Obri Pakonglu,Mery,Markus,Murliani,dan Ria Lestari.

Susunan pengurus dewan penasihat cabang Partai Gerindra Kabupaten Mamasa,Ketua Jonny Ma’dika, Anggota Limbong Lempan,Jaya Lepo’ Moili,Daniel Sarrin,Andarias Tone,Dahler, dan Sudirman.

Ketua DPD Partai Gerindra Sulawesi Barat Hj Andi Ruskati saat dikonfirmasi dirinya menjelaskan bahwa telah diberi mandat kepada bapak Benyamin YD untuk menahkodai partai Gerindra di kabupaten Mamasa.

“Kenapa pak Benyamin karena sudah banyak pengalamannya di pemerintahan”.katanya

Kata dia. pak Benyamin YD perna menjadi kepala dinas diprovinsi, kemudian perna menjadi sekda dimamasa.

Selanjutnya Andi Ruskati menjelaskan bahwa nama beliau sudah membuming dan partai Gerindra ini milik masyarakat.

Andi Ruskati berharap partai Gerindra ditahun 2024 akan melakukan pilkada,pileg,Pilgub,pilpres semoga Gerindra juga semua mengambil bagian didalam pesta demokrasi akan datang ini.

“Semoga Prabowo bisa menjadi presiden tahun 2024”.tutupnya (Sukir L Bayan)

image_pdfimage_print

Komentar