Mantan Bupati Mamasa Obednego Depparinding Tutup Usia

Terbitsulbar.com MAMASA – Warga Mamasa diselimuti kabar duka, pasalnya mantan Bupati Mamasa Obednego Depparinding periode 2008-2011 berpulang ke pangkuan bapa didurga, Minggu (09/10/22.

Almarhum menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Siloam Makassar sekitar pukul 17:00 WITA, dan rencananya akan dibawa kemamasa besok malam.

Kabar meninggalnya Obednego Depparinding dibenarkan oleh salah satu ponakannya Edi Depparinding.

“Om meninggal karena infeksi saluran hati ke empedu” kata Edi sambil menangis saat di konfirmasi via WhatsApp

Warga yang mengetahui kabar tersebut ramaiĀ  menyampaikan belasungkawa di media sosial dan Group WhatsApp.

Wakil ketua II DPRD Mamasa Juan Gayang Pongtiku, menilai sosok Obednego Depparinding salah satu putra terbaik Kabupaten Mamasa yang perna menjabat sebagai ketua DPRD, kemudian menjabat sebagai Bupati dan juga salah satu tokoh pembentukan kabupaten Mamasa.

“Kita kehilangan sosok pemimpin yang baik dan teladan dalam keluarga” ungkapnya (Sukir L Bayan)