MAMUJU – Ketua DPW PPP Provinsi Sulawesi Barat Fatmawati Fahmi, mengapresiasi kepemimpinan Bupati Mamuju Sutinah Suhardi. Hal ini disampaikan Fatmawati Fahmi saat menghadiri pembukaan Muscab IX Partai PPP di Hotel M City, Minggu (10/10/2021).
“Suatu kebanggaan bagi saya khususnya para Srikandi dimana Sutinah ini merupakan perempuan pertama yang menjadi bupati di Provinsi Sulawesi Barat ini,” kata Fatmawati Fahmi
Selain daripada itu, ketua DPW PPP Sulbar juga merasa bangga atas kepedulian yang luar biasa dari Bupati Mamuju Sutinah Suhardi tentang pelayanan dasar.
“Karena kami mendengar bahwa pelayanan BPJS kesehatan yang tidak lagi ditanggung oleh pemerintah provinsi langsung ditangani dan ditanggung oleh pemerintah kabupaten Mamuju sebanyak 5 miliar,” ucapnya
Menurut Fatmawati, sesuai yang ia baca di beberapa media, dari enam Kabupaten hanya lima Kabupaten yang menganggarkan pelayanan dasar BPJS dan hanya satu daerah yang tidak menganggarkan dan itu masuk pelayanan dasar untuk kesejahteraan dan pelayanan kesehatan untuk Masyarakatnya.
“Ini membuktikan bahwa janji-janji politik Bupati Mamuju Sutinah Suhardi Alhamdulillah sebahagian memang sudah dipenuhi. Jadi, pada kesempatan ini insyaallah Hijau siap mengawal pemerintah Mamuju keren sampai berakhirnya pemerintahan pertama ibu Bupati,” tuturnya Fatmawati Fahmi
Fatmawati menyakini dan percaya terhadap kepemimpinan Sutinah Suhardi dengan melihat beberapa janji politiknya sudah dilaksanakan atau direalisasikan.
“Saya juga yakin, dengan kepemimpinan ayah dari Sutinah Suhardi dalam hal ini bapak SDK dalam keberhasilannya insyaallah diturunkan kepada putri beliau.” tutup Fatmawati
(Ts)
Komentar