Anies Kunjungi Demokrat. Survei Voxpol: Anies-AHY Unggul dalam Simulasi Pilpres 2024.
JAKARTA – Ribuan massa kader, konsituen, dan simpatisan Partai Demokrat riuh ramai menyambut kedatangan bakal calon Presiden Anies Baswedan di kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat. Anies Baswedan tiba di DPP Partai Demokrat pukul 10.00 WIB, Kamis (2/3/2023) pagi.
Terdengar jargon perubahan dan perbaikan terus diteriakkan dengan penuh semangat. Dengan kemeja basah kuyup diguyur hujan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama kader Partai Demokrat menerima kehadiran Anies dengan hangat.
“Di depan kita sudah hadir, calon Presiden Republik Indonesia, Bapak Anies Baswedan,” ujar AHY memperkenalkan Anies kepada para kader dan simpatisan yang memadati halaman kantor DPP Demokrat.
“Mari kita dukung Bapak Anies Baswedan sehingga bisa memimpin perubahan dan perbaikan di negeri kita,” lanjutnya AHY.
AHY menyampaikan bahwa Partai Demokrat ingin perubahan dan perbaikan. Oleh karena itu, ia mengajak semua yang hadir untuk menyatukan semangat dan energi untuk bisa memenangkan Pemilihan Presiden 2024.
Pada kesempatan itu, Anies mengucapkan terima kasih atas semangat Demokrat yang bergolak luar biasa untuk menyongsong perubahan dan perbaikan.
“Hujan turun rintik-rintik, yang pasti semangat perjuangan kita makin membara,” tutur Anies kepada ribuan massa yang terus menyapa dan mengambil foto sambil hujan-hujanan.
Lebih lanjut, Anies mengajak para kader, simpatisan, dan konstituen Partai Demokrat untuk merapikan barisan dan solid dalam perjalanan memperjuangkan perubahan dan perbaikan ke depan.
“Kita akan memulai sebuah perjalanan panjang. Membutuhkan stamina, kesiapan, ketangguhan. Dan insya Allah, menyaksikan yang hadir di sini, kita optimis bisa melewati ini semua,” kata Anies menyampaikan.
Menutup sambutannya, Anies juga menyatakan siap berjalan bersama Demokrat untuk menyongsong kemenangan bersama.
“Mas AHY, kita siap bersama-sama,” tegasnya.
Dikutip dari Tempo.co, Direktur Eksekutif Voxpol Center Reseach and Consulting Pangi Syarwi Chaniago menyebut pasangan Anies Baswedan – Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memiliki peluang unggul lebih tinggi dalam sejumlah simulasi Pilpres 2024.
Pasangan Anies-AHY cenderung lebih signifikan menang dari beberapa simulasi, baik simulasi 4 pasang, 3 pasang maupun 2 pasang,” ujarnya Pangi kepada Tempo, Sabtu, 4 Maret 2023.
Data Survei Voxpol per September 2022 lalu menunjukan dengan simulasi model empat pasangan, persentase kemenangan paslon Anies -AHY selalu unggul, dimana eletabilitasnya rata-ratanya di 30 persen ke atas.
Misalnya saja, salah satu simulasi dengan empat pasangan. Ada Paslon Puan Maharani- Andhika Perkasa dengan elektabilitas mencapai 2,1 persen. Lalu paslon Ganjar Pranowo-Sandiaga Salahudin Uno dengan elektabilitas 30,9 persen. Juga Paslon Prabowo Subianto-Muhaimin Iskandar elektabilitasnya 23,3 persen.
Kemudian dalam simulasi dengan tiga pasangan capres-cawapres, Anies-AHY masih masih unggul dengan elektabilitasnya mencapai 37,3 persen. Dalam simulasi tersebut, Ganjar Pranowo- Airlangga Hartarto dengan elektabilitas 28 persen. Kemudian paslon Prabowo Subianto-Puan Maharani dengan elektabilitas 23, 4 persen.
Pangi menyebut alasannya terdongkraknya eletabilitas pasangan Anies-AHY karena basis pemilih pada AHY relatif lebih menyebar jika dibandingakan dengan Khofifah salah satu kandidat cawapres.
“Anies-AHY terjadi penguatan di DKI, Banten dan Jawa Barat sedangkan Anies-Khofifah hanya menguat di Jawa Timur,” ungkapnya. (*/Rls/Ts)