oleh

Kakanwil Sulbar Menggelar Rapat Koordinasi Dengan Kepala Seksi Haji dan Umrah se-Sulbar

banner 728x90

Kakanwil Sulbar Didampingi Kabid PHU Menggelar Rapat Koordinasi Dengan Kepala Seksi Haji dan Umrah se-Sulbar

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat H. M. Muflih B. Fattah didampingi Kabid. PHU H. Ahmad Barambangy, melakukan rapat koordinasi dengan Kepala Seksi Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten se-Sulawesi Barat di ruang kerja Kakanwil. Senin, (23 Agustus 2021)

Pertemuan Kakanwil Kemenag Sulbar dengan seluruh Kasi untuk melakukan perubahan dan peningkatan dalam rangka Penyelenggaraan Haji dan Umrah. Dengan kondisi pandemi covid sekarang ini, sudah 2 tahun ditiadakan atau penundaan haji dan umrah.

H. Muflih mengatakan bahwa semua ini adalah ujian dan tentu harus mengambil mengambil hikmah dari kejadian ini. Selain itu, penyampaian informasi dan pemahaman bagi calon jemaah haji yang ingin melaksanakan ibadah, baik itu haji maupun umrah.

“Seluruh Kasi. Haji dan umrah bergerak di daerah masing-masing, bergandengan tangan dengan penyuluh untuk memberikan pemahaman di masjid, majelis taklim dan tempat-tempat pertemuan bahkan bisa melalui zoom meeting supaya bisa merata penyampaian penundaan pemberangkatan haji dan umrah,” ujar mantan Kabid. PHU.

Kakanwil Kemenag Sulbar berharap kepada seluruh Kasi. Haji dan Umrah untuk membangun komunikasi dan koordinasi dengan Kabid. PHU dan Kepala Seksi di bidang PHU sehingga program yang diinginkan dalam mendukung penyelenggaraan haji dan umrah di RKA KL tahun 2022. (Ts)

image_pdfimage_print

Komentar

Kabar Berita Populer